FIFA Confederation Cup Brasil dan U-20 World Cup Turkey 2013 hanya di tvOne dan ANTV
By Dewi Sulistiawaty - Juni 14, 2013
Para sepak bola mania tentu akan senang mendengar kabar menggembirakan ini. Mulai tanggal 16 Juni sampai tanggal 14 Juli mendatang, stasiun televisi tvOne dan ANTV akan menyiarkan langsung pertandingan sepak bola FIFA Confederation Cup Brasil dan FIFA U-20 World Cup Turkey 2013.
Hadir dalam Conferensi Pers, tanggal 11 Juni kemarin Bapak Erick Thohir (Direktur Utama PT. Visi Media Asia Tbk (VIVA), Bapak Ardi Bakrie (CEO tvOne), Bapak Dudi Hendrakusuma (CEO ANTV) dan aktor tampan Teuku Wisnu yang akan menjadi host siaran sepak bola ini.
Pada konferensi pers ini Bapak Ardi menjelaskan bahwa, pada Piala konfederasi akan menampilkan 16 pertandingan kelas dunia dan semuanya bisa disaksikan di tvOne dan ANTV. "Kami sepakat menayangkan seluruh pertandingan secara simulcast atau bersama-sama sehingga jangkauan siaran kami semakin luas dan tajam,"terang Bapak Ardi.
Bpk. Ardi Bakrie |
"Di Piala Konfederasi kita juga akan menyaksikan kehebatan pemain sepak bola masa kini, seperti Neymar, Andreo Pirlo, Andres Iniesta, Luis Suarez, Javier Hernandes dan Shinji Kagawa. Sementara di ajang Piala Dunia U-20 kita akan menyaksikan talenta-talenta hebat pemain muda," tambah Bapak Ardi.
Pada Piala konfederasi Brasil akan melibatkan tim 8 terbaik di dunia, yang mewakili 6 FIFA Confederation, yaitu Brasil, Uruguay, Meksiko, Spanyol, Italia, Nigeria, Jepang dan Tahiti.
Sementara untuk Piala Dunia U-20 di Turki yang berlangsung dari tanggal 21 Juni sampai 14 Juli akan diikuti oleh 24 negara. Untuk Piala Dunia ini tvOne dan ANTV juga akan menayangkan 16 pertandingan. Pada saat babak perempat final pertandingan Piala Dunia U-20 akan jatuh pada saat bulan puasa. Pasti akan menyenangkan saat menunggu waktu sahur bisa ditemani dengan menonton pertandingan sepak bola yang disiarkan secara langsung ini.
Dalam penayangannya tvOne dan ANTV mempunyai konsep yang berbeda. Untuk tvOne akan menitik beratkan pada konsep pemberitaan dan talkshow. Sedangkan ANTV akan mengedepankan unsur entertaiment.
"Berbeda tapi saling melengkapi, dan tujuan kami agar pemirsa puas dan terhibur,"kata Bapak Ardi yang disepakati oleh Bapak Dudi.
Bpk. Erick Thohir |
tvOne akan menayangkan langsung setiap hari Senin sampai Jum'at , sedangkan ANTV pada hari Sabtu dan Minggu.
Jadi, bagi anda penggemar sepak bola jangan sampai ketinggalan dan jangan lupa saksikan pertandingan sepak bola FIFA Confederation Cup Brasil dan FIFA U-20 World Cup Turkey 2013 yang akan di mulai tanggal 16 Juni sampai 14 Juli dan disiarkan langsung hanya di tvOne dan ANTV!
0 comments