Nikmatnya Mendengarkan Lagu Masih Mencintamu Windy Ghemary

By Dewi Sulistiawaty - Juni 05, 2016

Udah beberapa bulan belakangan ini saya suka dengerin musik. Mmm... sebenarnya sih sejak saya bisa dengerin musik di penyedia musik tanpa kemakan kuota data, hehe.... Saya bisa dengerin musik dari hape, dimana pun saya suka.

Saat yang paling saya sukai untuk mendengarkan musik adalah ketika waktu istirahat tiba. Sambil rebahan di tempat tidur, saya benar-benar dapat menikmati alunan musik yang saya setel.

Kadang saat melakukan aktivitas lain, seperti membersihkan rumah, memasak, dan menulis, saya juga suka mendengarkan musik. Atau saat lagi di perjalanan yang lumayan memakan waktu, sembari menunggu angkutan umum mengantarkan saya sampe ke tempat yang saya tuju, saya suka mendengarkan musik melalui earphone yang selalu saya bawa.

Tapi yah, mungkin berbeda rasanya menikmati musik saat lagi melakukan aktifitas, dengan saat saya lagi santai. Saat santai, selain nikmatin banget musik yang saya demenin, saya juga bisa mencari lagu-lagu yang terbaru. Kalau lagunya bagus, akan langsung saya masukan dalam playlist.

Beberapa hari yang lalu saya nemuin sebuah lagu baru yang bagus menurut saya. Judul lagunya 'Masih Mencintamu' yang dinyanyikan oleh Windy Ghemary. Lirik dan irama lagunya sangat menarik, dan suara Windy juga enak didengar. Istilahnya, lagu sama suara penyanyinya 'kawin' gitu.

Awalnya saya kira Windy ini pendatang baru di dunia musik Indonesia, yang tiba-tiba aja nongol. Namun ternyata Windy sudah mengikuti lomba menyanyi sejak kecil, dan pernah menjadi 20 finalis di sebuah ajang pencarian bakat di salah satu stasiun televisi swasta. Dan 'Masih Mencintamu' merupakan Single Hits Perdananya Windy.

Penasaran, saya pun mencoba mencari lagu Windy di YouTube. Alhamdulillah, ketemu Channel Windy Ghemary yang resmi. Orangnya cantik, secantik suaranya.


Sampai saat ini saya masih suka dengerin lagu 'Masih Mencintamu' nya Windy. Enak didenger di segala suasana, apalagi saat lagi santai. Saking seringnya nyetel lagu ini, temen saya sampai bilang saya tuh suka menggalau, ha-ha-ha.... Padahal dengerin lagu syahdu (cieeh, syahdu bo', hihi) gak berarti lagi galau toh! Iya nggak, iya nggaaak 😂 Lirik lagunya emang menceritakan tentang sepasang kekasih yang telah berpisah, namun nggak bisa move on 😁 Coba deh dengerin di YouTube, kira-kira kek gitu isi lagunya.

Karena suka dengan lagunya, saya sudah masukin lagu 'Masih Mencintamu' nya Windy dalam playlist. Gak lupa juga ngasih like untuk lagu 'Masih Mencintamu' di Channel YouTube-nya Windy Ghemary, subscribe sekalian deh, biar ke notif jika Windy punya lagu baru lagi. Terus yang senengnya lagi, ketika saya meninggalkan jejak dengan ngasih komen di YouTube, komenan saya dibales dong sama Windy :) Ternyata Windy orangnya asyik yah!

Terus berkarya ya Windy! Sukses dengan lagu terbarunyaaa...Semoga laris dan disenangi semua orang. Tetep humble jika udah terkenal nanti yaaa.... :)

  • Share:

You Might Also Like

9 comments