#LepasinAja Penat Sejenak di Tengah Kesibukanmu

By Dewi Sulistiawaty - Maret 15, 2018

Udah ngetik artikel panjang, trus tiba-tiba laptopnya nge-hang! Malangnya, saya lupa nge-save…huhuu…keknya pengen gigitin mouse, sambil kunyahin tombol keyboard satu-satu :( Pernah juga pas lagi seru-serunya nonton film via aplikasi layanan streaming video di henpon, eh tiba-tiba kuota inet abis. Rasanya kek baru aja nikmatin makanan, tiba-tiba piringnya jatuh. Periiih ati iniii…..

Jika udah kek gitu, apalagi yang bisa saya lakukan selain tercenung macam orang yang lagi patah ati. Akhirnya ya pasrah sambil rehatin pikiran, agar tombol keyboard nggak abis saya kunyahin. Biasanya setelah itu saya akan alihin ke kegiatan yang lain, misalnya nonton tv sambil ngemil snack kesukaan, atau baca buku, tapi yang lebih sering adalah jalan-jalan buat ngilangin rasa suntuk dan bête.

Menurut Psikolog muda, Mba Tara Adhisti de Thouars, BA, M.Psi memang sebaiknya jangan terlalu tenggelam dalam kesibukan, sampai melupakan bahwa tubuh pun butuh di-recharge agar pikiran bisa fresh lagi, sehingga aktivitas pun dapat berjalan dengan optimal. Informasi ini disampaikan Mba Tara pada acara Peluncuran Kembali Merek Air Minum VIT di Dia.Lo.Gue Café, hari Selasa, 13 Maret 2018 kemarin.

Peluncuran kembali merek air minum VIT
Di tengah kehidupan masyarakat dengan mobilitas yang tinggi, tekanan yang tinggi pula, maka tingkat stres tertinggi itu biasanya terdapat pada usia muda. Masa transisi dimana anak muda dituntut oleh lingkungannya untuk bisa lebih dewasa, mandiri, serta bisa mengambil keputusan sebaik mungkin, dan terbaik untuk dirinya sendiri. Segala kesulitan yang dihadapi, dan juga tekanan yang mendera, membuat tubuh dan pikiran menjadi mudah lelah. Padahal di usia inilah kesehatan tubuh musti dijaga dengan baik, karena jika nggak, maka kita tidak bisa jadi manusia yang produktif.

Untuk itu, penting bagi tubuh agar bisa rehat sejenak dari kesibukan. Menurut Mba Tara, dengan mengambil jeda sesaat dalam rutinitas dapat meningkatkan kemampuan dalam membuat keputusan (Danzinger, et al, 2011), dapat memunculkan pikiran yang kreatif serta ide-ide baru (EEG Finding, 2008), meningkatkan motivasi (Uni of Illinois, 2011), serta dapat meningkatkan kesehatan fisik dan mental (The JAMA Network Journals, 2016).

Mba Tara
“Mengambil jeda sejenak bermanfaat untuk melepaskan diri dan pikiran kita dari hal-hal yang menuntut banyak pikiran, sehingga dapat menurunkan tuntutan, beban, kelelahan, dan me-recharge energi. Itu dalam hal psikologi ya. Kalau dalam hal emosi, dapat menurunkan efek negatif yang ditimbulkan oleh kepenatan, dan menaikkan emosi positif yang dibutuhkan untuk mendorong produktivitas, serta dapat meningkatkan peredaran darah ke otak, untuk menunjang aktivitas kerja otak,” jelas Mba Tara.

Setiap orang memiliki caranya sendiri, saat ingin melepaskan penat dari rutinitas atau kesibukan sehari-hari. Misalnya saya dengan cara nonton tv sambil nyemil :D atau jika ada waktu banyak, saya akan jalan-jalan untuk melupakan kerjaan sejenak. Mengisi jeda waktu saat bekerja dengan cara nyemil, minum, serta relaksasi merupakan short break yang dapat dilakukan kapanpun. Cara ini menjadi sarana optimalisasi diri dengan cara yang singkat, namun bermanfaat. Jika memang lagi kejar tayang dengan kerjaan atau deadline, short break bisa jadi pilihan baik untuk #LepasinAja sejenak diri dari kesibukan sehari-hari.

Namun jika punya waktu di luar rutinitas kerja, bisa menyelinginya dengan cara membaca buku, nonton tv, me time, atau berolahraga. Bisa juga dengan cara mengambil cuti panjang dan pergi liburan. Tapi tetap saja, sebaiknya jika saat bekerja, luangkan waktu beberapa menit untuk meregangkan tubuh, relaksasi, atau sekedar minum, agar tubuh bisa rileks, otot-otot yang kaku dan peredaran darah menjadi lebih lancar. Biasanya abis relaksasi, tubuh akan fresh kembali :)

Acara ngobrol bareng VIT dengan tema “Pentingnya Melepas Penat Sejenak di Sela Kesibukan Sehari-hari”, serta dalam rangka peluncuran kembali merek VIT kemarin, juga dihadiri oleh Mba Ayu Ahza, selaku Senior Brand Manager VIT. Saya sendiri mengkonsumsi VIT kemasan galon di rumah. Kalau ditanya alasannya kenapa VIT, saya nggak tau juga, karena menurut saya rasanya lebih segar aja. Sama pas ditanya, mengapa saya memilih baju yang itu, saya bakal bingung jawabnya apa, paling karena saya merasa cocok dan nyaman aja saat memakainya :D

Menurut Mba Ayu, sebagai brand air minum kemasan yang sudah lama dikenal masyarakat, peluncuran kembali logo dan kemasan baru VIT merupakan sebuah langkah berani yang harus diambil. Mengapa? Karena VIT ingin lebih relevan dengan kehidupan konsumen, yang saat ini terus berubah. Dimana masyarakat saat ini menjadi lebih sibuk dalam menjalankan aktivitasnya.

Mba Ayu
“Sebenarnya VIT lebih menyasar pada kalangan anak muda, seperti anak kuliahan, yang lagi sibuk nyari kerjaan, yang baru pertama kali kerja, dan juga bagi mereka yang baru saja menjalankan kehidupan berumah tangga. Ini langkah kita untuk memperbarui dan meluncurkan kembali VIT, supaya VIT juga bisa relevan dengan kehidupan konsumen sehari-hari. #LepasinAja, ketika hidup menerpa kita bertubi-tubi, dengan acara atau kesibukan, kita harus ingat untuk sejenak mengambil napas yang dalam, minum air, baru lanjutkan kembali aktivitasnya,” ujar Mba Ayu.

Hadir di Indonesia sejak tahun 1984, membuat VIT ingin mengikuti setiap perkembangan gaya hidup di masyarakat. Agar bisa lebih relevan dengan kehidupan konsumennya, VIT  hadir dengan logo baru, yang terlihat lebih simpel, jelas, dan jernih. Logo ini ibaratnya mencerminkan kehidupan masyarakat saat ini, yang ingin segala sesuatunya lebih simpel dan mudah.

Rangkaian produk VIT
Warna merah yang mendominasi menjadi ciri khas VIT, yang membedakannya dengan air minum kemasan merek lainnya. Warna merah menjadikan VIT terlihat lebih muda, lebih modern, dan lebih relevan dengan kesibukan konsumen saat ini. Sedangkan menurut Mba Tara, warna merah itu melambangkan jiwa yang semangat, penuh energi, yang bisa membuat seseorang menjadi termotivasi, dan ini sesuai dengan karakter jiwa muda yang penuh semangat.

Dengan slogannya #LepasinAja, VIT ingin mengajak konsumen untuk break sejenak disela kesibukannya sehari-hari – sambil minum VIT, hingga tubuh dan pikiran pun bisa fresh kembali, dan kemudian dapat melanjutkan pekerjaannya lagi. Kebanyakan anak muda, misalnya yang lagi sibuk bikin skripsi, mencari kerja, atau yang baru berumah tangga, merupakan sebuah masa transisi atau perubahan yang baru bagi mereka. Saking sibuknya karena berambisi ingin mendapatkan atau menyelesaikan pekerjaannya, mereka sampai lupa bahwa tubuh pun butuh rehat sejenak dari segala aktivitas.  

Jadi, sebaiknya tubuh jangan terlalu diforsir untuk terus bekerja. Kita harus berani untuk #LepasinAja sejenak diri dari kesibukan. Nggak perlu mahal dan jauh-jauh, atau melakukan sesuatu yang besar dan menyita waktu untuk bisa mengambil jeda di tengah kesibukan. Cukup dengen minum air putih beberapa teguk, serta meregangkan otot-otot yang kaku sebentar, itu sudah cukup untuk me-recharge energi, dan me-refresh pikiran. Sehingga kita bisa optimal menyelesaikan pekerjaan :)



Foto-foto : Pribadi

  • Share:

You Might Also Like

0 comments