Hari masih sore ketika acara fashion show kelar. Yup, Sabtu itu saya ikut dalam sebuah ajang fashion show di kawasan Senayan, Jakarta. Saya pun memutuskan
untuk mlipir ke Blok M, karena mal ini sangat dekat dari lokasi diadakannya
acara. Menggunakan jasa ojek online yang hanya kena 2000
rupiah (bayangkan murahnya pake banget), saya pun sampai di Blok M Plaza.
Walau rencananya mau beli stok
susu dan roti untuk bekal sekolah Najwa yang udah abis, namun tetap yang
namanya bu ibu tuh gak afdol kalo belum keliling mal dan cuci mata (baca:
belanja baju, tas, dan asesoris lainnya, wkwkwk). Mana di lantai dasar lagi ada
diskon gede-gedean pula. Jadilah saya mondar mandir di sana sambil ngitungin
kancing baju, beli nggak beli nggak. Terima kasih Tuhan, akhirnya saya nggak
jadi beli, mengingat lagi tanggal tua, mesti ngerem diri dikit ding! *langsung
sujud syukur, sambil kekepin dompet *lebay mode
on :)))
Saya pun lanjut keliling hingga
sampai di lantai 3 mal. Di sana ketemu sama mba-mba yang lagi teriak-teriak
pake mikropon. Para pengunjung mal yang lewat di depannya diajak agar mau ikutan
foto untuk dapetin hadiah menarik. Tertarik, saya pun mendekat. Warna kuning
dengan sentuhan merah menyelimuti ruangan di belakang si mba tadi berdiri. Oh,
Gerai Indosat Ooredoo toh! Kebetulan nih, karena saya kan pengguna IM3 Ooredoo,
jadi pengen tau, di Gerai Indosat Ooredoo Blok M Plaza ini lagi ada promo apa
aja, kali saya bisa ikutan juga, syukur-syukur bisa dapetin hadiah menariknya,
hehe….
Gerai Indosat Ooredoo Blok M |
Mba tadi yang melihat saya
mendekat langsung menghampiri dengan semangat. Dengan ramah dia mengajak saya
untuk berfoto menggunakan properti berupa frame
yang sudah tersedia. So, dalam rangka
merayakan anniversary Indosat Ooredoo
yang ke-51, Indosat Ooredoo menggelar photo
challenge di gerai-gerainya tiap weekend.
Untuk mendapat kesempatan memenangkan hadiah-hadiah menariknya, kita tinggal upload foto tersebut ke Instagram
menggunakan tagar #HappyAnniversary #51thIndosatOoredoo
#AyokeGeraiIndosatOoredoo. Nggak mau ketinggalan, saya ikutan doong, haha….
Paket Super Plan & Freedom Postpaid Plus
Mba dan mas yang bertugas di
Gerai Indosat Ooredoo Blok M Plaza sangat ramah. Salah satu dari mereka, yaitu
Mas Diki dengan senang hati menjelaskan pada saya, bahwa tiap bulannya selalu
ada promo-promo menarik dari Indosat Ooredoo. Untuk saat ini ada Paket Super
Plan dan Freedom Post Paid Plus.
Mas Diki menjelaskan tentang promo yang saat ini ada di Gerai Indosat Ooredoo |
Paket Super Plan merupakan paket
pascabayar. Dengan daftar paket Super Plan, maka pelanggan bisa mendapatkan smartphone gratis, saldo pulsa, stream on Spotify Premium dan Iflix,
ngesosmed, chatting, YouTube, dll. Semua
layanannya bisa dinikmati unlimited
lho! Paket Super Plan paling murah adalah 150.000/bulan dan yang paling besar
adalah 1.200.000/bulan. Bisa pilih apakah mau kontrak selama 12 bulan atau 24
bulan. Kata Mas Diki, jika mau sebaiknya pilih paket yang sesuai dengan harga
smartphone yang diinginkan, jadi bisa dapat nilai cashback seharga smartphone-nya.
Tapi kalau nggak, bisa juga sih, tinggal nanti kita nambahin kekurangannya
saja.
Untuk paket Freedom Postpaid
Plus, sama seperti Super Plan, yaitu pascabayar dan di dalam paketnya terdapat bonus
smartphone, berupa diskon hingga 6 juta rupiah. Gini, di Freedom Postpaid Plus
terdapat 4 macam paket, yaitu L, XL, XXL, dan XXXL. Masing-masing paket mulai
dari harga 139.000/bulan (kuota 6 GB), 189.000/bulan (kuota 10 GB),
239.000/bulan (kuota 15 GB), dan 349.000/bulan (20 GB). Jika berlangganan paket
L (139.000/bulan) selama 12 bulan, maka pelanggan akan mendapatkan diskon
900.000 untuk pembelian smartphone
pilihannya. Maksimal diskon adalah 6 juta, dengan pilihan paket XXXL jika
berlangganan selama 24 bulan.
Paket Freedom Postpaid Plus |
Trus saya jadi bingung, mau pilih
paket Super Plan atau Freedom Postpaid Plus ya, Mau dibeliin atau dapet diskon
nih! Wekeke. Keduanya sangat menarik, apalagi saat ini hape saya udah mulai
lemot, kameranya juga udah mulai kurang maksimal fungsinya. Jadi pengen ganti
hape baru. Untung saya mampir ke gerai ini ya, jadi tahu informasi dan
promo-promo yang ditawarkan oleh Indosat Ooredoo. Mana mas dan mba nya baik dan
ramah lagi. Jadi enak mau nanya-nanya kalau ada yang kurang saya mengerti.
Soalnya pernah sebel, datang ke konter pulsa, eh karyawannya cuek beibeh gitu,
pindah ke temennya malah dijutekin. Akhirnya saya gak jadi nanya, dan mlipir
gondok pulang ke rumah *eh, malah curcol X(
Petugas di Gerai Indosat Ooredoo yang melayani dengan ramah |
Tukar
Tambah HP
Bisa mati gaya jika zaman now masih pake smartphone 3G. Iya, ngggak! Makanya
ganti deh ke 4G. Kamu bisa kunjungi Gerai Indosat Ooredoo terdekat dari
lokasimu jika ingin upgrade smartphone mu jadi 4G. Tinggal bilang ke
mas atau mba petugas di sana, kalau kamu mau tukar tambah hape 3G mu. Semua smartphone 3G akan dihargai minimal
510.000 rupiah, hanya dengan berlangganan paket Super Plan atau Freedom
Postpaid Plus.
Sayang, hape saya udah 4G, kalau
nggak saya akan tukar tambah, mau ganti yang baru, hahaha…. Oya, karena ini
dalam rangka Anniversary Indosat Ooredoo yang jatuh bulan November, maka promo
Tukar Tambah HP hanya berlaku hingga akhir bulan November ini ya, atau tgl 30
November 2018. Jadi yang mau ganti, buruan cuss
ke Gerai Indosat Ooredoo terdekat yaa :)
Gerai
Indosat Ooredoo dengan konsep One Stop Service
Hingga saat ini Indosat Ooredoo
terus memperluas jangkauan layanannya, termasuk dengan menambahkan gerai-gerai
di tempat-tempat strategis dan mudah dijangkau. Hal ini dilakukan untuk lebih
mendekatkan diri lagi dengan para pelanggannya. Gerai dibuka dengan konsep One
Stop Services, sehingga pelanggan yang datang berkunjung dapat menikmati
kemudahan layanan telekomunikasi mereka, lengkap dengan berbagai kebutuhan
pelanggan lainnya, seperti beli kartu, pulsa, paket data, flashdisk, handset, smartphone, dll. Jadi seperti sebuah
solusi telekomunikasi di bawah satu atap gitu.
Layanan di Gerai Indosat Ooredoo |
Seperti saat saya mampir kemarin ke
Gerai Indosat Ooredoo Blok M, yang letaknya di Blok M Plaza Lt. 3, Jl. Bulungan
No.76, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Saya melihat berbagai
macam tipe smartphone, charger, speaker, memory card, flasdisk, dan powerbank terpajang di sana. Beberapa konsumen nampak sedang
konsultasi atau entah menanyakan apa pada petugas di sana (saya gak sempat
nguping, wakaka), tempatnya juga nyaman dan bersih. Jadi jika ada antrian,
sembari menunggu, bisa lihat-lihat smartphone baru dan asesoris lainnya di sana
(kali aja lagi butuh dan kepengen beli), atau bisa juga duduk cantik aja sambil
mainin henpon :D
Konsep One Stop Service di Gerai Indosat Ooredoo |
Begitulah, puas nanya-nanya di
Gerai Indosat Ooredoo, saya pun mlipir ke supermarket untuk membeli kebutuhan
rumah tangga (kali ini nggak pake lirik-lirik toko lain lagi yang nawarin
diskon, haha). Soalnya dipikiran saya lagi penuh dengan rencana mengenai Paket
Super Plan dan Freedom Postpaid Plus tadi. Lagi menentukan pilihan paket,
sekaligus menentukan berlangganan 1 tahun atau 2 tahun.
Ceritanya itung-itungin dulu yang
cocok yang mana, hehe. Walau akhirnya saya putuskan untuk lanjut memikirkannya
di rumah saja nanti, biar lebih tenang. Asli hari ini menyenangkan sekali,
dapat pengalaman baru dan informasi baru dan seru. Ini mungkin yang disebut
November ceria ya :) Oya, bagi kamu yang ingin tahu Gerai Indosat Ooredoo ada
dimana aja, atau yang terdekat dari lokasi tinggalmu, bisa lihat di http://indosatooredoo.com/gerai ya :)
Foto-foto: Pribadi
Wisata Semarang yang Asyik untuk Dikunjungi
By Dewi Sulistiawaty - November 24, 2018
Wisata
Semarang yang Asyik untuk Dikunjungi - “Aku butuh pikniiiik!,” seruku di
grup Whatsapp ‘Empat Sekawan’.
“Aku lagi jenuh nih dengan
kerjaan. Beberapa hari ini kurang semangat gitu ngerjain pe er. Lesu, lemas,
lunglai, dan el el lainnyaaa…,” ujarku lagi.
Rumah Murah di Citra Maja Raya, Banten |
Ngomong-ngomong soal rumah, saat ini mencari rumah yang murah serta lengkap dengan fasilitasnya itu sudah mulai agak susah ya, apalagi untuk daerah Jakarta atau kota-kota besar lainnya. Kecuali kalau memang ada orang yang lagi butuh rumahnya dijual cepat karena keperluan mendesak, atau lokasi rumah tersebut rawan banjir atau masalah lainnya, baru deh rumahnya dijual dengan harga yang relatif murah.
PrinterQoe, Cepat, Mudah, dan Berkualitas |
Pernah mengalami masalah dengan
cetak atau print dokumen? Saya pernah. Waktu itu saya mau menghadiri suatu
acara, yang ternyata untuk masuknya harus memperlihatkan undangan pada
panitianya. Malangnya saya taunya pas udah di luar rumah, karena paginya saya
harus meeting bareng tim di sebuah
kafe di Jakarta. Nggak bisa juga minta tolong teman karena diundangan sudah
tertera nama masing-masing dari tamu undangan. Akhirnya usai meeting panik deh nyari-nyari tempat
print. Hadeuuh….
Saat
kamu kebingungan mencari rumah yang nyaman untuk tempat tinggal atau sekedar untuk
berinvestasi, cobalah untuk mencari rumah di kawasan Bandung. Mengapa? Karena kamu akan menemukan rumah dijual di Bandung dengan ukuran,
harga, dan lokasi yang bervariasi. Hal ini memudahkan kamu untuk menyesuaikan
budget dan juga kebutuhan rumah sesuai dengan keinginan. Apalagi kawasan ini
sangat nyaman untuk dihuni karena dekat dengan berbagai fasilitas dan pusat
kota.
COCO FESTIVAL INDONESIA 2018, Wadah Kreativitas Bagi Generasi Milenial
By Dewi Sulistiawaty - November 08, 2018
COCOFEST 2018 - Tahu nggak mengapa saat ini generasi milenial, alias Generasi Y, alias
generasi muda, alias kamu yang lahir di sekitaran tahun 1980 hingga tahun 2000
ini banyak yang rangkul? Eh, bukan rangkul-rangkulan atau cabe-cabean yaa, kalo
yang ini sih kudu dibersihin nih XD Setiap saya menghadiri event atau talkshow
gitu selalu fokusnya membicarakan tentang generasi milenial, pun kalau ada produk yang
diluncurkan, produk tersebut ditargetkan untuk generasi milenial.
Philips MyCare LED, Terinspirasi dari Bunga Matahari
By Dewi Sulistiawaty - November 04, 2018
Philips MyCare LED, Cahaya Nyaman Di Mata |
Walau peringatan Hari Penglihatan
Sedunia 2018 telah berlalu, bukan berarti perhatian dan kepedulian kita
terhadap kesehatan mata pun berlalu begitu saja. Sebenarnya bukan cuma mata
saja, namun mestinya kita aware
terhadap kesehatan tubuh secara keseluruhan. Namun kali ini saya akan bahas
mengenai kesehatan mata, karena Philips Lighting akan memperkenalkan inovasi
terbarunya berupa bohlam yang nyaman di mata.