Hadiah dari Hati untuk yang Tersayang

By Dewi Sulistiawaty - Januari 19, 2020

Pernah kepikiran nggak sih, mengapa wanita itu selalu dikait-kaitkan atau sering diibaratkan dengan bunga ya? “Sebut saja namanya mawar”. Ini salah satu kalimat yang sering saya dengar untuk mengumpamakan nama seorang wanita.

Saya suka banget dengan bunga 😊

“Gadis itu dikenal sebagai bunga desa di daerah tersebut”. “Orang tuanya mendoakan agar anak gadisnya bisa menjadi bunga surga kelak”. Banyak lagi deh kalimat yang menggunakan bunga sebagai perumpamaan.
So, mengapa bunga ya? Hmm….

Bunga merupakan salah satu makhluk hidup ciptaan tuhan yang paling cantik di dunia. Gak ada yang mengatakan kalau bunga itu tampan, hihi, karena memang begitulah bunga terlihat, cantik. Mungkin karena itulah wanita diibaratkan dengan bunga ya 😊

Bunga itu cantik, anggun, dan beberapa diantaranya mengeluarkan aroma yang wangi, sehingga tak heran kalau kebanyakan wanita sangat menyukai bunga. Wanita mana yang gak suka jika dikasih bunga, apalagi jika bunganya dikasih oleh orang yang disayangi. Yekaan 😊

Ngomong-ngomong soal wanita, selain bunga, ada lagi nih beberapa hadiah lain yang umum diberikan serta disukai para wanita, yang biasanya bakal diterima dengan tangan terbentang lebar, dengan lapang dada, serta hati yang membuncah. Apakah itu. Yuk, cekidot!

Coklat
Ada bunga, ada coklat. Mereka berdua hampir selalu digandengkan bersamaan. Paket bunga dan coklat ini biasanya diberikan oleh para pria kepada pasangannya. Yup, coklat adalah camilan sejuta umat, yang disukai semua kalangan usia, baik pria maupun wanita.

Selain rasanya yang yummy, coklat juga dapat meningkatkan goodmood bagi mereka yang mengkonsumsinya. Coklat bisa mengurangi stres dan menimbulkan perasaan bahagia. Menurut para ahli, ini terjadi karena di dalam coklat terkandung zat yang dapat memicu hormon serotonin, yaitu hormon kebahagiaan yang ada di dalam tubuh.

Makanya tak heran jika camilan yang satu ini sering digunakan sebagai hadiah. Oiya, mungkin ada yang takut mengkonsumsi coklat karena takut akan bikin gendut? Don’t worry, be happy, Gaes! Karena jika tidak dikonsumsi secara berlebihan, coklat aman kok untuk dijadikan camilan. Trus, hindari juga makan coklat menjelang tidur ya, karena dapat bikin kamu susah tidur alias insomnia.

Skin Care, Kosmetik, dan Parfum
Semua wanita selalu ingin bisa tampil cantik dan wangi di setiap kesempatan. Untuk mendapatkan semua itu, salah satu usaha yang mereka lakukan adalah dengan rajin melakukan perawatan tubuh plus rutin menggunakan berbagai produk skin care, memoleskan kosmetik, serta menyemprotkan parfum dengan aroma yang mereka suka.

Jika sudah mengenal dekat sahabat, pasangan, apalagi keluarga (it’s a must!), mestinya kamu sudah tahu dong, produk skin care, kosmetik, dan parfum apa yang biasanya sahabat atau keluarga ataupun pasanganmu gunakan.

Nah, dengan memberikan hadiah berupa produk kecantikan yang biasa dan suka mereka gunakan, biasanya akan membuat mereka senang dan bahagia, apalagi kalau produk tersebut susah didapatkan dan harganya expensive, haha. So, ini bisa jadi salah satu pilihan hadiah yang bisa diberikan pada orang terkasih ya, Gaes! 

Perhiasan
Selain bisa tampil memesona dengan menggunakan produk kecantikan, para wanita biasanya juga akan merasa lebih menarik lagi jika penampilan mereka ditunjang dengan perhiasan. Beberapa wanita merasa dirinya menjadi lebih sempurna dan percaya diri saat menggunakan asesoris yang tergolong mahal ini.

Dengan menggunakan perhiasan yang tepat, wanita bisa nampak lebih anggun, elegan, dan glamor. Oiya just info, tak hanya sebagai asesoris kecantikan saja, perhiasan juga bisa digunakan sebagai investasi lho!

Memberikan hadiah perhiasan pada orang yang disayangi, dapat membuat mereka bahagia. Apalagi jika seorang pria memberikan hadiah berupa cincin pada pasangan wanitanya. Biasanya bagi pasangan yang belum menikah hal ini bisa dianggap bahwa hubungan mereka akan lanjut ke jenjang yang lebih serius lagi. 😉

Traveling
Traveling berdua ke tempat yang disenangi atau memorable place yang pernah dikunjungi berdua bisa dianggap sebagai bulan madu “kedua” bagi pasangan yang telah menikah. Walaupun  terkesan tak romantis, namun traveling berdua saja dengan pasangan tentu merupakan momen yang tak akan terlupakan. Apalagi jika pasangan sudah memiliki anak, dan agak sulit menentukan jadwal untuk liburan berdua.

Benda Couple
Memberikan pasangan hadiah berupa jaket atau kaos couple, apalagi kalau dilengkapi dengan satu set sepatu couple dan jam tangan couple, merupakan sesuatu yang so sweet dan romantis.

Sebenarnya tak hanya buat pasangan saja sih, benda-benda yang serba couple juga sering digunakan untuk keluarga. Menggunakan benda-benda couple apalagi bersama pasangan, dapat membuat pasangan bahagia, makin romantis, makin bertambah rasa sayangnya, dan akan selalu ingat dengan pasangannya. 
    
Benda Kesukaan
Nah, selain hal-hal di atas, ada kado menarik lainnya yang bisa kamu coba lho! Misalnya dengan memberikan pasanganmu hadiah berupa benda-benda kesukaannya. Jika pasanganmu menyukai boneka, atau mania buku, atau suka menonton konser musik, atau menyukai tokoh publik tertentu, dan lain sebagainya, maka kamu bisa memberikan pasanganmu hadiah berupa boneka, atau buku, tiket konser, maupun figur tokoh idolanya.

Itu beberapa benda atau hal yang bisa dihadiahkan pada pasangan wanita atau orang yang disayangi. Masih banyak lagi hal romantis lainnya yang bisa dilakukan. Cuma sejak zaman nenek moyang dulu hingga masa high technology di zaman now, bunga tetaplah menjadi benda favorit dan disukai hampir semua orang untuk dijadikan sebagai hadiah.

Image by aliceabc0 form Pixabay
Bunga biasa digunakan dalam berbagai momen, seperti perayaan hari anniversary, ulang tahun, lamaran, pernikahan, ucapan selamat, menyambut tamu kehormatan, bahkan ucapan berduka cita, serta momen-momen khusus lainnya.

Pemberian hadiah berupa bunga bisa bermanfaat untuk mempererat hubungan serta #BridgingTheDistance antar pasangan, keluarga, sahabat, maupun rekan kerja, karena saat kamu memberikan hadiah bunga tersebut pada mereka – orang-orang yang kamu sayangi dan kamu hormati, maka mereka akan merasakan kasih yang kamu berikan. Seakan kamu telah mentransferkan rasa sayangmu pada mereka melalui bunga. They feel to be special!

Mengapa bunga? Karena dengan bentuknya yang cantik, bunga mampu memikat para wanita dan membuatnya merasa sangat spesial. Sejak zaman dulu, bunga sudah dilambangkan sebagai sesuatu yang romantis yang bisa diberikan pada pasangan. Dan anggapan tersebut belum luntur hingga saat ini.

Jika dulu untuk mendapatkan setangkai bunga mesti usaha dulu pergi ke toko bunga, maka berbeda dengan zaman sekarang. Kemajuan teknologi digital telah memudahkan semua orang dalam melakukan berbagai aktivitas sehari-hari, termasuk untuk mendapatkan bunga.

Yup, saat ini kamu bisa memperoleh berbagai macam jenis bunga dengan cara yang mudah. Kamu hanya perlu sebuah ponsel dan kuota internet tentunya. Lalu kamu tinggal browsing di internet. For your information, salah satu toko bunga Jakarta terbaik dan terpercaya yang banyak direkomendasikan adalah FlowerAdvisor.co.id.

Tak hanya di Indonesia, FlowerAdvisor juga melayani pengiriman bunga hingga ke lebih dari 100 negara di dunia. Selain waktu order yang terbuka selama 24 jam, website FlowerAdvisor ini juga sangat friendly dan mudah dipahami. Sehingga customer tidak akan kesulitan saat menjelajah di dalamnya untuk mencari bunga dan ataupun hadiah yang diinginkan.
  
Produk yang ada di #FlowerAdvisor termasuk yang terlengkap, seperti bunga berupa hand-bouquets, table flowers, mixed flowers, flowers box, serta bunga papan untuk pernikahan, grand opening, dan duka cita, dan ada juga produk hadiah berupa kue ulang tahun, baby hampers, dan gourmet hampers.

Bagi kamu yang butuh bunga, misalnya Buket Bunga Valentine bagi yang merayakan Hari Valentine, yang tak lama lagi akan datang, kamu bisa melihat-lihat dan memesannya di Toko Bunga FlowerAdvisor. Di sana tersedia berbagai produk bunga mawar aneka warna, termasuk mawar merah yang biasanya menjadi simbol cinta.
Image by FlowerAdvisor.co.id
Untuk info lebih lengkap, kamu bisa langsung cuss ke toko bunga online FlowerAdvisor.co.id atau bisa baca juga di akun media sosial resmi FlowerAdvisor di FlowerAdvisor Indonesia ya. Oiya, atau kamu juga bisa men-download aplikasinya di Google Play Store agar bisa lebih praktis lagi jika ingin memesan bunga dan hadiah.

So, jangan lupa untuk membahagiakan pasangan dan orang terkasihmu ya. Tak perlu mesti yang mahal dan bikin kamu kerepotan sendiri. Dengan cara sederhana seperti memberikan setangkai bunga dan ucapan sayang darimu pasti akan membuat orang tersayang bahagia, apalagi kalau kamu memberikannya dengan “hati”. 😊

  • Share:

You Might Also Like

25 comments