Cara Membeli Kelas Pelatihan di Skill Academy Menggunakan Kartu Prakerja

By Dewi Sulistiawaty - April 20, 2020

Jika di artikel sebelumnya aku lebih banyak mengulas mengenai Kartu Prakerja dan cara daftarnya (kamu bisa baca di Cara Daftar Kartu Prakerja dan Kelas Pelatihan diSkill Academy), maka pada artikel kali ini aku akan lebih banyak membahas mengenai Skill Academy by Ruangguru, yang mana aku tertarik untuk mengikuti kelas-kelas yang ada di sana.

Seperti yang sudah pernah aku tulis sebelumnya, bahwa Skill Academy merupakan platform kursus online, dan di sana terdapat ratusan kelas yang bisa diikuti. Di Skill Academy ini semua yang ingin meningkatkan keterampilannya bisa mendaftarkan diri, baik itu mahasiswa, profesional, maupun masyarakat umum.

cara beli kelas skill academy dengan kartu prakerja
Tingkatkan skill di Skill Academy
Oiya, bagi kamu yang ingin membeli kelas pelatihan di Skill Academy, kamu bisa langsung kunjungi website skillacademy.com. Buat akunmu di sana dengan cara klik “Daftar”. Selanjutnya ikuti petunjuk yang ada di website tersebut sampai akunmu selesai dibuat.

cara beli kelas skill academy dengan kartu prakerja

Jika sudah punya akun, tinggal klik “Masuk”. Masukkan email dan kata sandi yang kamu isi saat mendaftar, lalu klik “Masuk”. Kamu juga bisa masuk menggunakan akun Facebook atau akun Google mu. Jika sudah masuk, tinggal jelajahi websitenya. Baidewei, aku lebih suka buka Skill Academy menggunakan laptop. Selain lebih enak karena layarnya lebih luas, juga karena tampilan fitur-fitur di websitenya yang terlihat lebih full, hehe.

cara beli kelas skill academy dengan kartu prakerja

Bagi yang ingin membeli paket pelatihan menggunakan Kartu Prakerja, disarankan untuk memilih kelas paket agar lebih hemat, plus juga ada bonus donasi 10% dari nilai pelatihan. Kamu bisa lihat di website pada tulisan Paket Kombo Prakerja. Di sana ada beberapa pilihan kelas paket Prakerja yang berisikan kumpulan kelas online yang sesuai dengan minat kerja. Tinggal pilih yang mana yang dibutuhkan.

Saat melakukan pembayaran, pilih metode “Prakerja”, lalu masukkan Nomor Kartu Prakerja. Klik tombol “Verifikasi Akun”. Jangan lupa checklist atau centang pada bagian syarat dan ketentuan. Selanjutnya klik “Lanjutkan”. Kode OTP akan dikirimkan ke nomor handphone yang didaftarkan pada akun Prakerja. Masukkan kode OTP tersebut, lalu klik tombol “Checkout”. Kelas pelatihan berhasil dibeli. Kamu tinggal klik tombol “Lihat Kelas” untuk mengakses kelas pelatihan.

Jika gak ada kode OTP yang dikirim, berarti ada kesalahan saat kamu input data, misalnya kesesuaian Nomor Kartu Prakerja yang dimasukkan, pastikan juga pagu yang ada di Kartu Prakerjanya mencukupi, atau pastikan juga sudah ada pilihan kelas pelatihan yang kamu ambil. Jadi, coba ulang lagi ya.

Baidewei, sebenarnya aku tertarik dengan beberapa kelas yang ada di Skill Academy, namun untuk perdana ini, aku mau ambil satu kelas dulu. Dan kelas yang mau aku ambil, tak jauh-jauh dari hobi aku sebagai content creator.

Sebelum memilih kelas, aku scroll ke bagian bawah, dan menemukan Flash Sale. Ternyata tak hanya e-commerce saja yang menawarkan Flash Sale ya, hehe. Di Skill Academy ternyata juga ada kelas Flash Sale setiap berapa jam, yang menawarkan kelas dengan harga yang lebih murah.

cara beli kelas skill academy dengan kartu prakerja
Kelas Flash Sale di Skill Academy
Scroll lagi ke bawahnya, aku menemukan Kelas Terbaru dan Kelas Best Seller di Skill Academy. Kelas Best Seller ini menyajikan kelas-kelas rekomendasi yang paling banyak dipilih oleh pengguna. Karena di Skill Academy terdapat fitur Rating dan Review Kelas, jadi aku bisa mengetahui kelas-kelas mana saja yang mempunya rating yang bagus. Sehingga ini bisa jadi pertimbanganku dalam memilih kelas. Sedangkan di bawahnya lagi terdapat kelas-kelas rekomendasi berdasarkan 5 kategori utama kelas yang ada di Skill Academy.

cara beli kelas skill academy dengan kartu prakerja

Aku pun mulai mencari kelas yang aku butuhkan. Aku kemudian menemukan kelas SEO 101: Cara Membuat Website Eksis di Halaman Depan Google. Kelas ini masuk dalam kategori Kelas Pemasaran, dan juga masuk dalam kategori Kelas Prakerja. Materinya disampaikan langsung oleh ahli di bidangnya. Di Kelas yang aku pilih ini instrukturnya adalah Mas Ilman Akbar, yang merupakan Product Manager Traveloka dan juga seorang Praktisi SEO. Rate untuk kelas ini lumayan bagus yaitu 4,8, dengan durasi kelas 02:41:42.

cara beli kelas skill academy dengan kartu prakerja


Usai klik “Beli Kelas Online” pada kelas yang kupilih, aku pun memilih metode pembayarannya. Bagi yang sudah memiliki Kartu Prakerja, bisa pilih metode pembayaran “Prakerja”. Bagi yang belum atau tidak memiliki Kartu Prakerja bisa memilih membayar menggunakan e-wallet seperti Gopay dan OVO, transfer bank melalui BCA, transfer virtual account melalui BCA, BNI, Mandiri, dan Bank BRI, dengan kartu kredit, maupun membayar melalui minimarket seperti Alfamart dan Indomart.

cara beli kelas skill academy dengan kartu prakerja
Pilihan metode pembayaran di Skill Academy
Setelah memilih metode pembayaran, klik “Checkout”. Tinggal klik “Lihat Kelas” untuk memulai kelas pelatihan. Sama seperti Ruangguru, di Skill Academy ini juga menerapkan pemberian materi melalui video beranimasi sehingga pengguna lebih mudah memahami materi yang diberikan. Durasinya pun gak lama, gak sampai 10 menit agar pengguna gak bosan.

cara beli kelas skill academy dengan kartu prakerja

Di awal aku disodorkan dengan Pre-Exam, dan nantinya juga akan ada Exam yang harus diikuti untuk menguji kompetensi dan pemahaman pengguna mengenai materi sebelum dan sesudah menyelesaikan kelas. Di dalamnya juga terdapat rangkuman materi. Rangkuman ini bisa diunduh, disimpan, dan dibagikan oleh pengguna.

cara beli kelas skill academy dengan kartu prakerja

Nah, nanti jika sudah menyelesaikan seluruh rangkaian materi dan mengerjakan Exam yang diberikan, pengguna akan mendapatkan sertifikat. Sertifikat ini bisa diunduh, dan digunakan untuk berbagai kebutuhan. Aku belum sampai ke tahap ini, hehe. Secara perlahan aku ingin mempelajari materi yang diberikan dulu 😊

Menurutku ada beberapa keuntungan yang bisa diperoleh jika mengikuti pelatihan Prakerja di Skill Academy ini. Selain banyaknya pilihan kelas, instrukturnya pun dari kelas-kelas atas, seperti Mas Ilman Akbar tadi. Aku juga lihat instruktur lainnya, seperti Hendra Hilman, Iman Usman, Ritchie Goenawan, dan lain-lain. Rate kelas-kelasnya juga bagus.

Fitur-fitur yang ada di Skill Academy juga menarik dan mudah dipahami, termasuk fitur review dari pengguna, sehingga bisa jadi tolak ukur bagi Skill Academy untuk memperbaiki dan meningkatkan layanannya. Bahkan untuk peserta Program Kartu Prakerja dapat bonus gratis paket langganan Ruangguru selama 3 bulan untuk anak, plus tambahan insentif 10% dari nilai pelatihan Paket Kombo Prakerja yang dibeli di Skill Academy.

Yuk, tingkatkan keterampilan! Di kondisi seperti saat ini, kursus online menjadi pilihan mudah dan praktis untuk meningkatkan keterampilan maupun mendapatkan keterampilan baru. Semoga dengan keterampilan baru ini kita bisa mendapatkan pekerjaan baru dan penghasilan tambahan. Jika ingin mendapatkan biaya pelatihan yang murah dan berkualitas, kamu bisa mencobanya di Skill Academy 😊          

  • Share:

You Might Also Like

13 comments

  1. Wah, aku penasaran sama Skill Academy ini Wie. Emang bener pas Wfh ini akupun kebanyakan ikutan kelas2 onlen baik yg free/berbayar.

    Ternyata pas pembayaran ada optionnya ya. Kirain tadi cuma pake kartu doank, yeah ada ovo..

    Kepoin dulu ah, makasih loh infonyaa.

    BalasHapus
  2. waa apa niiih, jadi kepo deh pengen cari tau lebih banyak nih, terimakasih yaa infonya hihihi

    BalasHapus
  3. untungnya kita mengalami pandemi ini di masa teknologi sudah semakin canggih ya mbak :) jadi bisa tetap produktif walau di rumah aja

    BalasHapus
  4. Kursusnya berbayar juga ya? Masa2 begini bagus juga nih buat yg punya kartu prakerja buat nambahin skill

    BalasHapus
  5. waa, seru bangeett mbaaa..
    ada kelas SEO pula, pingin deh..
    pengetahuanku tentang SEO ku minim banget..

    BalasHapus
  6. 2 jam 41 menit untuk tema 101 SEO lumayan juga ya. Penasaran banget juga niiii saya Mbak, review coursenya dong Mbaaaak.... Soalnya ini sempat bikin heboh ya. Nice info Mbak!

    BalasHapus
  7. Semoga bermanfaat buat banyak orang. Semoga yang menganggur bisa segera mendapat pekerjaan atau memiliki usaha sendiri setelah mendapat ketrampilan.

    BalasHapus
  8. Wah bisa belajar sesuai passion di Skill Academy ya mba. Asiknya soal pembayaran juga praktis yang gak punya kartu Pra Kerja, bisa menggunakan dompet digital aja

    BalasHapus
  9. Banyaknya kursus online seperti itu sedikit mengobati kejenuhan di rumah saja selama ini ya. Meski di rumah saja tetap bisa belajar dan produktif dong...

    BalasHapus
  10. ada pro kontra ya mbak soal kartu pra kerja, meski begitu, buatku platform skill academy ini cukup membantu. beberapa materinya sangat helpful dan disertai langkah2 praktis untuk bisa kita terapkan.

    BalasHapus
  11. Makasih loh kak infonya. ini sangat bermanfaat karena banyak diluar sana yang daftar prakerja tapi nggak ngerti gimana lanjutannya dan gimana cara belinya. eh ternyata pilihannya sesuai kemampuan kita yah.izin share yah kak

    BalasHapus
  12. Untuk mendapatkan kartu prakerja itu asa batasan ukur gak sih kak?
    Oiya aku jg pengen upgrade skill nih di skill akademy

    BalasHapus
  13. Udah beli pelatihannya ditokopedia terus gimana cara masuknya ya?

    BalasHapus