Tips Memilih Apartemen yang Nyaman untuk Milenial
By Dewi Sulistiawaty - Juli 01, 2020
Memiliki tempat tinggal merupakan
kebutuhan primer atau kebutuhan pokok bagi manusia, selain kebutuhan akan
sandang dan pangan. Hunian sebagai tempat untuk bernaung dan berlindung dari
segala ‘kondisi’. Tak heran kalau kebanyakan orang akan memilih tempat tinggal
yang nyaman, agar mereka bisa betah tinggal selama di rumah aja.
Memiliki hunian yang nyaman tak saja
menjadi impian bagi mereka yang sudah berusia matang, namun juga bagi millennials
atau kaum muda. Para milenial di rentang usia 25 hingga 40 tahun ini biasa
dikenal sebagai generasi yang konsumtif. Namun dengan gaya hidup mereka yang
seperti ini, tentu saja ada terbersit dipikiran mereka untuk bisa memiliki
tempat tinggal sendiri.
Biasanya tempat tinggal yang disukai
oleh generasi millennials adalah apartemen. Ini mengacu pada kebanyakan
teman milenial saya yang lebih memilih tinggal di apartemen. Menurut mereka
menyewa apartemen lebih praktis dan efisien, aman dan nyaman, serta tentu saja
sesuai dengan lifestyle mereka. Generasi millennials memang
dikenal sebagai generasi yang cenderung menyukai segala sesuatu yang praktis
dan efisien.
Namun dari pada menghabiskan gaji untuk
menyewa apartemen, yang biasanya harganya lumayan mahal, akan lebih baik lagi kalau
kamu bisa memiliki sendiri apartemen tersebut. Lalu bagaimana cara memilih
apartemen yang tepat bagi generasi millennials? Yuk, cekidot!
😊
Tips Memilih Apartemen yang Nyaman untuk Millennials
1.
Lokasi yang
strategis
Salah
satu alasan bagi milenial memilih tinggal di apartemen adalah karena letaknya
yang strategis dan dekat dengan pusat kota, atau lebih tepatnya lebih dekat
dari lokasi kerjanya. Para milenial umumnya lebih suka kalau mereka bisa
leluasa beraktivitas ke berbagai tempat dengan cara yang mudah dari tempat
tinggalnya.
Jika
memiliki kendaraan pribadi, lebih baik tanyakan ketersediaan lahan parkir di
apartemen tersebut. Apakah lahan parkirnya memadai atau tidak. Bagi yang ingin
menggunakan kendaraan umum, pastikan kalau di lokasi apartemen tersedia
fasilitas berupa transportasi umum, atau paling tidak akses ke transportasi
umum mudah dijangkau.
2. Harga yang Ramah di Kantong dan Metode
Pembayaran yang Mudah
Generasi
milenial dikenal sebagai generasi yang kreatif. Mereka bahkan mendapatkan
penghasilan yang lumayan dari pekerjaannya. Namun hampir sebagian dari
penghasilan tersebut digunakan untuk gaya hidup yang konsumtif. Apartemen
dengan harga yang ramah di kantong tentu menjadi salah satu alasan saat memilih
sebuah apartemen.
Begitupun
dengan metode pembayaran. Kaum milenial dengan karakter mereka yang simpel dan
praktis, akan lebih menyukai metode pembayaran yang tidak berbelit-belit. Jika
belum bisa membayar secara cash, pembayaran dengan cara angsuran atau
cicilan adalah salah satu cara untuk membeli apartemen. Jadi pastikan saat akan
membeli apartemen, tersedia beberapa pilihan metode pembayaran.
3. Pilih Unit Ruang yang Sesuai dengan
Kebutuhan
Unit
ruang yang disediakan setiap apartemen tentu berbeda-beda. Ada yang ukuran
ruangannya besar, ada pula yang seukuran studio. Jika kamu milenial yang akan
berkeluarga atau sudah berkeluarga, akan lebih baik jika memilih unit apartemen
dengan space yang cukup untuk keluarga. Namun jika memang hanya untuk
kebutuhan pribadi atau ingin sendiri saja, kamu bisa pilih unit apartemen
dengan tipe studio yang lebih ringkas.
4. Ketahui Fasilitas Umum yang Tersedia
Hal
ini penting karena apa saja fasilitas yang didapatkan di apartemen tersebut
akan menjadi salah satu faktor kenyamanan jika nanti kamu jadi tinggal di sana.
Fasilitas yang dimaksudkan di sini adalah seperti rumah sakit, sekolah, tempat
ibadah, bank, pusat perbelanjaan, dan lain sebagainya.
5. Keamanan
Ini
juga sangat penting. Siapa yang tak ingin tinggal di lingkungan yang aman dan
nyaman. Makanya sebelum membeli apartemen, pastikan lingkungan di sekitar
apartemen tersebut benar-benar aman. Kamu bisa mencari informasi mengenai hal
ini dari penghuni apartemen lain atau dari masyarakat yang tinggal di sekitar
apartemen.
Tanyakan
juga mengenai layanan keamanan di apartemen tersebut, mulai dari petugas
keamanannya, perlengkapan CCTV, ataupun mengenai sistem keamanan lainnya yang
tersedia.
6. Pilih Developer yang Terbaik
Memilih
developer atau pengembang apartemen menjadi pertimbangan penting juga saat kamu
akan membeli sebuah apartemen. Pastikan kamu memilih developer terbaik yang
sudah berpengalaman dalam bidang properti. Ini untuk memastikan kalau transaksi
pada saat pembelian apartemen yang kamu lakukan nanti akan terjamin
keamanannya.
Apartemen Meikarta untuk Milenial
Kamu pasti sudah pernah mendengar
tentang proyek pembangunan Kota Meikarta Cikarang, bukan? Meikarta sendiri
merupakan proyek investasi dari Lippo Group di Cikarang, dengan mengembangkan 2
district yang terdiri dari 58 tower apartemen. Masing-masing District 1 dengan
28 tower, dan District 2 dengan 30 tower.
Meikarta Cikarang |
District 1 sendiri sudah selesai topping
off, dan telah mulai serah terima pada pemiliknya pada tanggal 31 Maret
2020. Setiap harinya akan diadakan serah terima unit kepada 10-20 orang
pemilik. Ditargetkan serah terima keseluruhan unit di 28 tower sudah akan
selesai di akhir tahun 2020 ini. Semua unit juga sudah dalam kondisi siap,
sehingga calon penghuni bisa langsung tinggal. Sedangkan untuk District 2 saat
ini masih dalam tahap proses pembangunan.
Oya, mengapa saya membahas mengenai Meikarta
Cikarang? Karena Meikarta di
Cikarang menyediakan unit apartemen yang cocok bagi millennials. Kategori
dalam memilih apartemen yang nyaman di atas, semua ada di Meikarta Cikarang.
Mulai dari lokasinya, harga dan metode pembayaran, serta fasilitas yang
disediakan.
Meikarta di Cikarang terbilang
strategis karena letaknya di jantung ekonomi Indonesia. Lokasinya yang dekat
dengan Tol Jakarta Cikampek, memudahkan akses bagi para penghuninya. Selain Elevated
Tol Jakarta Cikampek, tersedia juga sarana pendukung lainnya, yaitu
Commuterline (KRL).
Dalam waktu dekat ini Meikarta Cikarang
juga akan didukung dengan kehadiran Tol Jor II, dan Express Train Jakarta –
Bandung dengan lokasi stasiun yang dekat dengan Meikarta, dan saat ini sedang
dalam tahap pembangunan. Serta akan ditambah lagi dengan MRT dan LRT yang saat
ini masih dalam tahap perencanaan.
Untuk fasilitas umum, di Meikarta
Cikarang sudah ada Siloam Hospital International dan Pusat Penelitian Industri
di area Lippo Cikarang, Sekolah Dian Harapan, Sekolah Pelita Harapan, serta 3
universitas unggulan, pusat perbelanjaan, dan bioskop Cinepolis Meikarta di
District One.
Tak hanya bioskop, di District One juga
telah diisi oleh banyak tenant, diantaranya SDH Vocational School,
Imperial Kitchen, Solaria, Sate Taichan, Kopi Kenangan, Time Zone, JYSK , Nobu
Bank, Panther Barber Shop, dan banyak lagi lainnya. Cocok banget buat millennials
dengan gaya hidupnya.
Tak hanya berisikan tower-tower yang
mencakar langit, Meikarta Cikarang dilengkapi juga dengan danau cantik yang
terletak di tengah taman kota. Taman Kota Central Park seluas 105 hektar ini
bisa dijadikan tempat untuk berekreasi, jogging track, nongkrong, dan entertainment
bagi seluruh penghuni Meikarta Cikarang.
Fasilitas Meikarta Cikarang |
Generasi millennials identik
dengan digital lifestyle. Nah, Meikarta Cikarang hadir dengan konsep
Smart Living Apartment. So, jangan cemas untuk fasilitas digitalnya.
Seluruh penghuni Meikarta akan mendapatkan fasilitas internet fiberoptic
yang stabil, dengan kecepatan 1 GBPS. Lalu ada fasilitas Smart PopBox yang akan
memberikan notifikasi di ponsel penghuni jika ada penerimaan dokumen atau
barang.
Meikarta juga mempunyai aplikasi khusus
untuk penghuninya, yaitu MyMeikarta. Aplikasi ini menjadi sarana informasi ter-update
untuk semua penghuni. Penghuni bisa melakukan pembayaran dan pengecekan cicilan
di Meikarta. Penghuni juga bisa memonitor situasi di lobi dan di koridor
unitnya secara live melalui fitur CCTV yang ada di aplikasi tersebut.
Kamu bisa memiliki sebuah unit apartemen
di Meikarta Cikarang, lengkap dengan semua fasilitasnya tersebut dengan harga
mulai dari 200 juta rupiah. Harga yang terbilang cukup murah bagi millennials
yang sudah berpenghasilan. Pembayarannya bisa dilakukan cash maupun
dicicil. Untuk unit apartemen ukuran studio, kamu bisa mencicilnya hanya dengan
1 juta rupiah per bulan, lho!
Contoh unit apartemen Meikarta Cikarang |
Dengan segala fasilitas yang
disediakan, ditambah lagi dari desain District One yang terlihat sangat
futuristik, mengingatkan saya dengan district yang terdapat di Korea. Jika
memiliki apartemen di Meikarta Cikarang, pasti penghuninya berasa berada di
luar negeri, atau tinggal di kawasan elit di Jakarta. Bagi millennials, sudah
saatnya untuk membuktikan bahwa tak hanya kreatif, namun kamu juga mampu membeli
hunian yang nyaman di usia muda 😊
Instagram: @themeikarta
YouTube: The Meikarta
19 comments