Gerai HokBen ke-388 Hadir di Kawasan Wisata Kuliner Pecenongan Jakarta Pusat

By Dewi Sulistiawaty - Juni 04, 2024

Hokben Pecenongan Jakarta Pusat

Jika mencari tempat wisata kuliner yang ada di Jakarta, maka kalian wajib berkunjung ke Kawasan Wisata Kuliner Pecenongan di daerah Jakarta Pusat. Kawasan ini termasuk dalam wilayah Gambir. Jaraknya sekitar 500 meter dari Stasiun Juanda dan Staisun Sawah Besar, serta sekitar 1,6 km dari Monas. Bisa dikatakan kalau lokasi Kawasan Wisata Kuliner Pecenongan ini sangat strategis karena berada di pusat kota yang ramai dilintasi masyarakat Jakarta yang sedang beraktivitas. 

Ada aneka kuliner yang tersaji di sepanjang jalan Pecenongan ini. Mulai dari kuliner tradisional hingga kuliner mancanegara. Dari makanan dan minuman ringan, hingga yang berat seperti nasi bebek juga tersedia di sana. Bukanya pun mulai dari pagi, dan akan semakin ramai menjelang sore hingga malam hari. Hampir semua hidangan yang ditawarkan di sini rasanya enak dan menggugah selera.

grand opening hokben pecenongan jakarta pusat
Grand Opening HokBen Pecenongan, Jakarta Pusat
(Sumber gambar: Mbak Dhevi)

Pada hari Jumat, 31 Mei 2024, sebuah restoran Jepang siap saji hadir dan turut meramaikan khasanah kuliner yang ada di Kawasan Wisata Kuliner Pecenongan. Bukan, restorannya bukan restoran Jepang yang baru, karena resto ini sudah ada sejak lama, dan dikenal hampir seluruh masyarakat Indonesia. Namanya HokBen. Yup, siapa yang tak kenal HokBen. Hampir di setiap sudut kota kita bisa menemukan resto ini. Bahkan yang di Pecenongan ini merupakan gerai HokBen yang ke-388 lho!

HokBen sendiri sudah ada sejak tahun 1985, tepatnya 18 April 1985 di bawah lisensi PT. Eka Bogainti. Waktu itu, HokBen yang dulu bernama Hoka Hoka Bento ini hadir untuk pertama kalinya di daerah Kebon Kacang, Jakarta Pusat. Tentunya banyak inovasi yang telah dilakukan HokBen hingga bisa berkembang seperti saat ini. Di antaranya dengan membuka layanan pesan antar melalui call center 1 500 505, HokBen Drive Thru, pembayaran multi-cashier service dan kartu debit/kredit, HokBen Kitchen, dan HokBen Apps.

Selain HokBen Kitchen, dalam pengembangan gerainya, HokBen juga mengusung konsep lainnya, seperti Free Standing Unit, in Mall, Ruko Dine In, dan HokBen On The Go. Untuk gerai HokBen Pecenongan ini berbentuk Ruko Dine In, dengan lantai 3 tingkat. Lantai 1 merupakan tempat layanan pemesanan atau pembelian sekaligus ruang bersantap, lantai 2 khusus ruang makan dan tersedia mushola juga, sedangkan lantai 3 sendiri untuk saat ini berfungsi sebagai kitchen.  

Gerai ke 388 HokBen Pecenongan Jakarta Pusat
Gerai ke-388 HokBen Pecenongan hadir meramaikan khasanah kuliner
di Kawasan Wisata Kuliner Pecenongan, Jakarta Pusa
t

Hampir sama seperti gerainya yang lain, HokBen Pecenongan ini juga hadir dengan desain bangunan yang simpel dan minimalis, seperti kebanyakan desain bangunan-bangunan yang ada di Jepang. Untuk bagian interiornya nampak cozy dengan tampilan mural khas Jepang, ornamen lampu dengan warnanya yang hangat, serta ruangan yang nampak makin fresh dengan adanya dekorasi rumput dan daun sintetis di sepanjang jendela di lantai 2.

Selain itu, HokBen juga menerapkan konsep eco-friendly di hampir semua gerai barunya. Hal tersebut juga berlaku di gerai HokBen Pecenongan ini. Desain interior cantik menggunakan eco-roster hadir di salah satu sudut ruangan di sana. Siapa sangka jika dekorasi nan elegan tersebut terbuat dari sampah plastik mika bekas HokBen yang telah didaur ulang. Untuk pengolahan sampah tersebut, HokBen berkolaborasi dengan Rebricks.

Eco friendly HokBen eco-roster

Eco friendly HokBen Pecenongan
Dukung HokBen untuk lingkungan yang lebih sehat dan lestari

Tak hanya mendaur ulang sampah plastik mikanya, HokBen juga berkolaborasi dengan Boolet untuk mengolah kembali sampah sumpit sekali pakai menjadi berbagai barang trendi, seperti dudukan handphone, tatakan gelas, tempelan kulkas, dan lain sebagainya. Hal ini dilakukan HokBen sebagai bentuk kepeduliannya terhadap lingkungan, sehingga diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman, nyaman, dan bersih.

For your information, dengan mengusung konsep makanan bergaya Jepang, termasuk pemberian nama brand, desain interior, dan berbagai atribut lainnya, banyak yang mengira kalau HokBen ini berasal dari Jepang. Padahal HokBen ini 100% produk asli Indonesia, di bawah naungan PT Eka Bogainti. Begitupun untuk menunjukkan komitmen dan tanggung jawabnya dalam menjaga kualitas dan kehalalan produknya, di tahun 2008, HokBen akhirnya resmi mengantongi sertifikat halal dari MUI.

Walaupun sudah membuka gerai hingga ke-388, namun ke semua gerai tersebut merupakan cabang asli dari perusahaan induk HokBen di Jakarta ya, dan tidak ada satu pun yang merupakan waralaba. Hingga saat ini HokBen memang belum membuka sistem waralaba untuk gerai-gerainya. Ini untuk menjaga dan memastikan kualitas dan cita rasa yang sudah menjadi jaminan HokBen bagi masyarakat atau pelanggan setia HokBen selama ini.        

HokBen Pecenongan Jakarta Pusat

Suasana saat pembukaan HokBen Pecenongan Jakarta Pusat
Suasana saat HokBen Pecenongan resmi dibuka

Oiya, kembali ke HokBen Pecenongan, yang memiliki ruangan yang cukup luas, dan dapat menampung banyak pelanggan yang ingin makan di tempat. Saat ini di sana tersedia 94 bangku dari lantai 1 dan lantai 2. Selain melayani makan di tempat (dine in) dan take away, HokBen Pecenongan juga menyediakan layanan Paket Birthday, Delivery Call Center (pesan antar) di 1 500 505, pemesanan lewat HokBen Apps, serta pemesanan lewat aplikasi transportasi online, seperti Go Food, Grabfood, dan Shopee Food.      

Di gerai HokBen ke-388 tersebut tentunya juga menyediakan berbagai menu khas HokBen, seperti Ekkado, Tori no Teba, Egg Chicken Roll, Ebi Furai, Kani Roll, Shrimp Roll, Beef/ Chicken Teriyaki, Beef/ Chicken Yakiniku, Set Menu HokBen seperti Bento Spesial, Paket ABCD, Simple Set Teriyaki, serta aneka varian Ramen, HokBen Fried Chicken, dan Tempura. Bagi penyuka salad, pasti sudah tahu kalau HokBen punya salad yang rasanya juara. Kalian mesti cobain juga Salad Udonnya, serta tersedia aneka snack dan dessert juga. Oiya, HokBen Pecenongan ini bukanya dari pkl 10.00 hingga 22.00 WIB ya. 

Menu Bento Special 4 HokBen
Bento Special 4 yang jadi menu favorit + Es Merah Delima yang
melegenda + Pudding Coklat dan Salad Udon yang yummy!

Salad Udon HokBen Pecenongan
Salad Udon yang mesti banget kamu cicipin saat ke HokBen

So, bagi kamu yang sedang berada di daerah Gambir dan sekitarnya, kamu bisa mampir dan bersantap di HokBen Pecenongan, tepatnya di Jalan Raya Pecenongan No. 43, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat. Tak hanya bisa cuci mata dan lidah di Kawasan Wisata Kuliner Pecenongan, kamu juga bisa menikmati berbagai promo menarik yang ada di HokBen, di antaranya adalah:

·       Tanggal 31 Mei - 13 Juni 2024. Setiap pembelian 2 Simple Set Teriyaki dapat gratis Hoka Hemat seharga Rp. 83.000,- dari harga normal Rp. 110.500,-

·       Tanggal 31 Mei – 28 Agustus 2024. Tersedia gratis 2 Teh Botol Sosro setiap pembelian paket 2 Egg Chicken Roll + 2 Nasi dengan harga Rp 87.000,- dari harga normal Rp 107.000,-

·       Tanggal 31 Mei – 13 Juni 2024. Setiap pembelian menu apa saja minimal Rp 100.000,-, dapat Tebus Murah Bantal hanya dengan membayar Rp 15.000,-

·       Tanggal 14 Juni - 27 Juni 2024. Setiap pembelian menu apa saja minimal belanja Rp 120.000, dapat tebus murah Payung hanya dengan membayar Rp 20.000,-.

Selain itu, ada promo Happy Blogger Connection, seperti yang terlihat pada poster di bawah ini.

promo hokben terbaru
Promo menarik dari HokBen

Hanya dengan harga Rp51.500,- kamu bisa mendapatkan 1 Simple Set Teriyaki + 1 Ocha (free refill) + Free Salad Udon. Caranya, cukup dengan menunjukkan poster ini ke kasir saat kamu mau melakukan pemesanan ya. Promo ini berlaku hingga 31 Juli 2024, serta hanya untuk layanan dine-in dan take away. Sejak dulu HokBen memang selalu #MenyatukanRasa setiap pelanggan setianya melalui berbagai menu yang menggugah selera. 






  • Share:

You Might Also Like

0 comments